Ini Daftar Pasar Tradisional di Jakarta buat Cek Kesehatan Gratis

Rabu, 20 April 2016 - 15:01 WIB
Ini Daftar Pasar Tradisional...
Ini Daftar Pasar Tradisional di Jakarta buat Cek Kesehatan Gratis
A A A
JAKARTA - Demi meningkatkan kesehatan masyarakat, PT Nutrifood Indonesia bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan RI dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan upaya pencegahan penyakit diabetes.

Upaya tersebut diwujudkan dengan mengadakan program 'Jakarta Lawan Diabetes' melalui deteksi dini di 25 pasar tradisional di lima wilayah DKI Jakarta.
Pemeriksaan secara gratis ini digelar selama satu bulan kedepan hingga 30 Mei 2016 mendatang.

Setiap harinya, masyarakat bisa memeriksakan kesehatannya di beberapa pasar tradisional di Jakarta.

Sementara, beberapa pemeriksaan yang bisa dilakukan adalah pemeriksaan kadar gula darah, kolesterol, dan IMT. Kegiatan ini dimulai sejak pukul 08.00-12.00 WIB.

Berikut daftar pasar tradisional di Jakarta yang menggelar pemeriksaan kesehatan gratis khususnya guna mengetahui gejala awal diabetes.

Jakarta Selatan
- Pasar Mayestik, Kebayoran Baru (Rabu, 20 April 2016)
- Pasar Pondok Indah, Kebayoran Lama (Senin, 25 April 2016)
- Pasar Pesanggrahan, Pesanggrahan (Selasa, 26 April 2016)
- Pasar Manggis, Setiabudi (Rabu, 27 April 2016)
- Pasar Tebet Barat, Tebet Selatan (Kamis, 28 April 2016)

Jakarta Utara
- Pasar Koja Baru (Jumat, 29 April 2016)
- Pasar Kebon Bawang, Tanjung Priok (Senin, 2 Mei 2016)
- Pasar Nangka Bungur (Selasa, 3 Mei 2016)
- Pasar Kelapa Gading (Rabu, 4 Mei 2016)
- Pasar Pluit (Senin, 9 Mei 2016)

Jakarta Timur
- Pasar Cibubur (Selasa, 10 Mei 2016)
- Pasar Enjo, Pulogadung (Rabu, 11 Mei 2016)
- Pasar Cijantung (Kamis, 12 Mei 2016)
- Pasar Pramuka, Matraman (Jumat, 13 Mei 2016)
- Pasar Pulogadung (Senin. 16 Mei 2016)

Jakarta Barat
- Pasar Grogol (Selasa, 17 Mei 2016)
- Pasar Kampung Duri, Tambora (Rabu, 18 Mei 2016)
- Pasar Jembatan Dua, Tambora (Kamis, 19 Mei 2016)
- Pasar Tomang Barat (Jumat, 20 Mei 2016)
- Pasar Kedoya (Senin, 23 Mei 2016)

Jakarta Pusat
- Pasar Johar Baru (Selasa, 24 Mei 2016)
- Pasar Baru Metro Atom, Sawah Besar (Rabu, 25 Mei 2016)
- Pasar Cikini, Menteng (Kamis, 26 Mei 2016)
- Pasar Palmerah, Tanah Abang (Jumat, 27 Mei 2016)
- Pasar Bendungan Hilir (Senin, 30 Mei 2016)
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1726 seconds (0.1#10.140)